Ini dia salah satu penyanyi berbakat dari Amerika yang sedang naik daun, Justin Bieber. Disini membahas tentang Profil Justin Bieber dan juga Lagu Justin Bieber yang sedang populer di beberapa negara termasuk di Indonesia. Talenta penyanyi muda ini sangat luar biasa hal tersebut dapat dilihat dengan prestasi yang telah diraihnya saat ini.
Justin Drew Bieber lahir tanggal 1 Maret 1994 di Stratford, Ontario. Dia sebenarnya merupakan warga negara dari Kanada. Awal mulanya terjun ke dunia musik dan menembus pasar Amerika tergolong mujur dan juga diawali dengan kerja keras.Kenapa tergolong mujur, dia pertama kali ditemukan oleh seorang pemandu bakat yaitu Scooter Braun di situs video Youtube. Karena merasa talenta yang dimiliki oleh Justin inilah, Scooter Braun (akhirnya menjadi manager) terbang ke Kanada untuk menemuinya.
Braun lalu balik ke Amerika dan berdiskusi dengan Usher, lalu mereka sepakat untuk mengontrak Justin, disinilah petualangan dimulai. Pada tanggal 17 November 2009, dikeluarkanlah album perdana Justin Bieber yaitu My World. Album perdana tersebut sukses melambung empat single dengan lagu andalan “One Time”. Karena sukses, pada bulan Maret diluncurkan Album My World 2.0 dengan single andalan “Baby”. Pada lagu ini, Justin Bieber berduet dengan penyanyi Ludacris.
Oia, ada fakta yang cukup menarik tentang Justin Bieber. Talenta vokalnya ternyata juga menarik minat dari Justin Timberlake untuk mengikat kontrak, tapi sayangnya Usher terlebih dahulu berhasil mendapatkan tanda tangan penyanyi berbakat ini.Film Justin Bieber - Film Dokumenter Justin Bieber + Trailer
LOS ANGELES – Bintang muda Justin Bieber menjadi remaja berumur 16 tahun yang paling sibuk di dunia. Lihat saja, setelah peluncuran album baru, menjadi host acara penghargaan, peluncuran cat kuku, parfum, kini ia tengah disibukkan dengan proyek filmnya, yang mengisahkan tentang asal usul dirinya hingga kesuksesan yang diraihnya sekarang ini.
Never Say Never, demikian judul film yang namanya disesuaikan dengan salah satu single miliknya tersebut, telah dirilis dalam bentuk trailer lewat situs YouTube. Baru dirilis sejumlah komentar pun bermunculan dari mentornya, Usher, sekaligus dari para penggemar yang kebanyakan perempuan.
Film ini disebut-sebut mengisahkan Bieber lebih dari sekedar biopik. Never say Never dibuat untuk menceritakan darimana Bieber berasal. John Chu, yang akan menyutradarai filmnya, berkomentar, “Tidak akan ada adegan akting dan saya tidak bisa menyebutkan lebih lanjut. Ini bukan seperti film yang berisi konsernya dan tidak akan menjadi benar-benar seperti biopik, tetapi film ini tentang kehidupannya. Lebih seperti dokumenter.”
"Ini adalah film untuk fans Bieber, film untuk yang tidak tahu siapa dia,” tambahnya.
Bieber juga telah mengajak para fans-nya untuk ikut terlibat dalam film, meminta mereka untuk mengirim video mereka sendiri ikut menyanyikan lagu Bieber, "That Should Be Me" atau menunjukkan bagaimana mereka senyum –seperti lagu Bieber "U Smile" dengan mengirimkan foto atau video.
Never Say Never akan dibuat dengan teknologi 3-D dan telah dirancang sebagai film untuk menyambut Valentines Day, yaitu tanggal 11 Februari 2011.
Penyanyi pop remaja paling terkenal sejagat, Justin Bieber akan mengeluarkan film. Namun, judul film itu sempat dirahasiakan oleh Paramount Pictures dan sang sutradara John Chu.
Mereka tampaknya ingin membuat fans Bieber penasaran dan terus memburu berita terbaru soal film idolanya. Akhirnya, teka-teki judul film Bieber terjawab bersamaan dengan keluarnya poster film tersebut.
Film dalam format tiga dimensi (3D) itu berjudul Never Say Never. Rencananya akan tayang pada 11 Februari 2011. Chu memposting sebuah video dan mengatakan kepada fans Bieber: poster film bisa didapat di koran USA Today sepanjang akhir pekan kemarin.
Justin Bieber, 16 tahun, yang bernama asli Justin Drew Bieber mulai terkenal saat ia bersama ibunya mengunggah video Justin sedang bernyanyi, di Youtube. Ia mencatat sejarah karena empat lagunya yang berjudul One Time, One Less Lonely Giril, Love Me, dan Favorite Girl, yang ada di debut album MY World, masuk ke 40 besar jajaran tangga lagu terfavorit versi Billboard.